PONPES TARMUS DASAN MAALAN

PROPIL YAYASAN PONDOK PESANTREN TARBIYATUL MUSLIMIN
DASAN MAALAN
I. LATAR BELAKANG

Dimaklumi bahwa Ponpes Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan adalah lembaga pendidikan yang terdiri dari
a. Madrasah Ibtidaiyah
b. Madrasah Tsanawiyah
c. Madrasah Aliyah
d. Madrasah Diniyah
Dengan jumlah siswa pada tahun 2008/2009 sebanyak 777 Orang dengan tenaga pengajar sebanyak 64 orang ditambah dengan pegawai TU 8 Orang. Untuk dimaklumi bahwa sekitar 80 % dari jumlah siswa/siswi tersebut diasramakan di lingkungan Madrasah sehingga banyak kegiatan ekstrakulikuler yang kami programkan dan sangat membutuhkan sarana dan prasarana penunjang lainnya.
Disamping itu juga, guna mengaplikasikan apa yang ada di UUD 1945 bahwa dalam satu tujuan atau cita-cita kemerdekaan Indonesia adalah mencerdaskan kehidupan bangsa, yang untuk mencapai tujuan tersebut perlu ditekankan kepada anak didik untuk dapat lebih mempersiapkan dirinya menjadi manusia yang terampil sehat jasmani dan rohani, berjiwa seni dalam meniti kehidupan pribadi, berbangsa dan bernegara.
Oleh sebab itu, inilah yang mendorong kami dari Yayasan Ponpes Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan Desa Paok Motong Kecamatan Masbagik Kabupaten Lombok Timur perlu membangun sarana Olah Raga.

II MAKSUD DAN TUJUAN

Adapun maksud dan tujuan dari semua dari semua program pembangunan tersebut adalah sebagai berikut :
a. Meningkatkan kualitas pendidikan bersama komponen pendidikan di lingkungan Ponpes Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan
b. Untuk Meningkatkan kesadaran hidup bersih dan sehat
c. Untuk menuntaskan visi dan misi lembaga pendidikan "IDAMAN TEGAR" (Iman, Damai, Agamis, Nyaman, Energik, Giat, Amanah, Ramah)
d. Menyediakan sarana dan prasarana yang cukup untuk kelancaran KBM

III SASARAN

Program pembangunan sarana Olah Raga ini seluruhnya dihajatkan sebagai sarana pendukung dalam proses belajar mengajar dan salah satu alat pendukung dalam menghasilkan generasi yang handal dan siap menghadapi masa global, disamping itu menghasilkan out put yang sehat jasmani dan rohani serta terampil.


IV SARANA YANG DIBANGUN

Dalam proposal ini kami sampaikan satu jenis pembangunan yang akan kami laksanakan yaitu pengadaan sarana olah raga

V STATUS LEMBAGA PENDIDIKAN

Yayasan Pendidikan Ponpes Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan didirikan dengan Akte Notaris Nomor : C-796.HT.03.01-TH. 1999 tanggal 23 Maret 1999 dan mengelola pendidikan dari tingkat MI, MTs, MA, MADIN. Adapun Ponpes Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan baik MI, MTs, MA sampai saat ini telah terakreditasi dengan status disamakan.

VI PROPIL DAN KEADAAN GURU-GURU

MI, MTs, MA (Lampiran)
























MADRASAH TSANAWIYAH TARBIYATUL MUSLIMIN
DASAN MAALAN DESA PAOK MOTONG KECAMATAN MASBAGIK KABUPATEN LOMBOK TIMUR
STATUS DIAKUI SK NO : KW.19.1/2/1004/2006
PROPIL MADARASAH
1. Nama Madrasah : MTs Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan
2. Jalan : Paok Motong- Padamara
3. Desa/Kelurahan : Paok Motong
4. Kecamatan : Masbagik
5. Kabupaten/ Kota : Lombok Timur
6. Propinsi : Nusa Tenggara Barat
7. Yayasan Penyelenggara : Yayasan Pendidikan Tarbiyatul Muslimin Dasan Maalan
8. NIS / NSM : 212520305053
9. Jenjang Akreditas : DIAKUI NO : 22/Akr.MTs/B/X/2006
10. Status tanah : Milik Yayasan
11. Jumlah Ruang
a. Ruang Belajar : 9 Ruang
b. Ruang Guru : 1 Ruang
c. Ruang Kepala Madrasah : 1
d. Ruang T U : 1
e. Ruang Perpustakaan : 1
f. Ruang Kamar Kecil : 4
g. Mushalla : 1
12. Jumlah siswa tahun pelajaran 2007/2008 sebanyak 303 orang dengan jumlah tenaga pengajar/guru 29 orang.
13. Jumlah Rombongan Belajar
a. Kelas I : 3 Rombongan Belajar
b. Kelas II : 3 Rombongan Belajar
c. Kelas III : 3 Rombongan Belajar
DATA MADRASAH

1. Nama Madrasah : MTs. TARBIYATUL MUSLIMIN
2. Alamat Madrasah : Dasan Maalan
Desa : Paok Motong
Kecamatan : Masbagik
Kabupaten / Kota : Lombok Timur
Propinsi : Nusa Tenggara Barat
3. Tahun berdirinya Madrasah : 23 Juni 1988
4. Status Madrasah : Terakreditasi ( B )
5. S.K Nomor / Tanggal : KW.19.1/2/1004/2006
6. Piagam : Nomor : 212. 520.305.053
7. Akte Nomor : 12
8. Nama Organisasi Induk : Tarbiyah
9. Keadaan Tanah : - Luas Tanah : 23.300 M2
- Status : Milik Yayasan
- Letak : Jln Lintas Padamara – Paok Motong
10. Keadaan Gedung : Semi Permanen
- Luas Bangunan : 23.300 M2
11. Jumlah Lokal : 11 Buah
- Jumlah Ruang Belajar : 8 Ruang
- Ruang Kepala Sekolah : 1 Ruang
- Ruang Tata Usaha : 1 Ruang
- Ruang Guru : 1 Ruang
- Ruang Perpustakaan : 1 Ruang
- Ruang Laboratorium : - Ruang
- Ruang OSIS / Kopersai Sekolah : 1 Ruang
- Ruang BP / BK : - Ruang
- Musholla : 1 Buah
- Aula / Kantin : 1 Buah
- Kamar Mandi : 4 Buah
12. Diselenggarakan pada Waktu : Pagi dari jam 07.30 s/d 12.30 WITA
Sore dari jam - s/d - WITA
13 . Jumlah jam Belajar perminggu : 344 Jam Pelajaran
14. Jumlah Guru : a. Guru Negeri : Laki - Orang : Perempuan 2 Orang
b. Swasta : Laki 16 Orang : Perempuan 12 Orang
15. Jumlah Pegawai Tata Usaha : Laki 1 Orang : Perempuan - Orang
16. Jumlah Rombongan Belajar
a. Kelas I : 3 Rombongan Belajar
b. Kelas II : 2 Rombongan Belajar
c. Kelas III : 3 Rombongan Belajar
17. Guru :
a. Jumlah guru keseluruhan : 29
b. Guru tetap yayasan : 1 orang
c. Guru tidak tetap : 27 Orang
d. Tata Usaha : 1 Orang
18. Sumber dana operasional dan perawatan : Bantuan Operasional Sekolah (BOS)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar